
PRESTASI PERTAMA FLS2N SMA QSBS
Cineam, Kab. Tasikmalaya – SMA Quranic Science Boarding School telah berhasil meraih prestasi pertama pada bidang Seni yaitu film pendek. Bidang lomba ini merupakan salah satu ajang dalam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional atau FLS2N yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek Selasa 24/08/2021. SMA QSBS menempati urutan ketiga dari sepuluh besar yang diumukan tingkat Provinsi Jawa Barat.
Proses pembuatan film yang berjudul KARMA dengan durasi 3 menit ini cukup menghabiskan waktu dan tenaga. Pembuatan film ini menghabiskan waktu selama 3 minggu, dimulai dari akhir Juni hingga 14 Juli. Seluruh pemeran yang andil di dalamnya adalah anak-anak kelas XI ikhwan juga beberapa guru. Anak-anak hanya mengandalkan kreatifitas dan properti yang terbatas di pesantren. Walaupun demikian, hal tersebut tidak menjadikannya sebagai penghalang, anak-anak tetap dapat mengkreasikan ide mereka sehingga hasil video dapat diselesaikan dengan cukup maskimal.
Film pendek ini ditulis langsung oleh siswa kelas XI MIPA 2 SMA QSBS yakni M Dihya Aby Abdi Manaf, dan disutradarai oleh Hikam Athoillah Al Hakim. Seluruh manajemen dan produksi dibuat oleh keduanya, mulai dari editing, sinematografi, tata suara, tata artistik hingga manajemen produksi. Selain itu, beberapa siswa dan guru pun ikut turun dalam pembuatan video ini.
SMA QSBS tidak hanya bergengsi pada bidang sains saja, hal itu membuktikan bahwa SMA QSBS mampu bersaing di bidang seni. “Alhamdulillah berkat kontribusi dan kerja keras dari seluruh anak kelas XI ikhwan serta beberapa guru yang ikut berkontribusi qadarullah anak-anak bisa sampai pada tahap ini. Saya harap dengan adanya hasil FLS2N ini dapat memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak untuk tetap terus berkarya baik di bidang sains, sosial maupun kesenian”, ujar salah satu guru SMA QSBS Ulfah Khoerun Nisa, S. Pd. selaku pembimbing lomba.
Semoga awal prestasi pada bidang seni ini dapat menjadi pemicu prestasi lainnya bagi mereka di masa yang akan datang. Tidak hanya untuk kelas XI tetapi juga sebagai contoh yang baik untuk anak-anak kelas X.
Link film pendek: https://www.youtube.com/watch?v=D-LjgGDslgU
Komentar
Alhamdulillah, MasyaAllah, tabarakallah anak anak sholeh, semangat berprestasi????????
????????????????????????????????????????????❤semakin membanggakan ....kebetulan sy emak2 yang hobby nonton film...terus berkarya , dan selalu kami nanti ????????????????❤
Alhamdulillah????... Sukses selalu buat qsbs semoga Allah selalu berikan kemudhan dan kelancaran dlm meningkatkan bakat dan prestasi anak anak...
MasyaAllah Tabarokallah.... Turut bangga atas prestasi dari para santri qsbs ak561
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Jelang UTBK-SNBT, SMA QSBS Jalin Kerja Sama dengan Bimbel Nurul Fikri
Pada Selasa (4/2/2025) SMA Quranic Science Boarding School resmi menandatangani kesepakatan kerja sama dengan Bimbingan dan Konsultasi Belajar Nurul Fikri untuk masa pembelajaran semest
Career Day: Exploring Career Paths, Opportunities after High School
Exploring Career Paths: Opportunities after High School. Begitulah tema yang diangkat dalam kegiatan Career Day yang diselenggarakan oleh SMA Quranic Science Boarding School pada Selasa
English Immersion Program AK561: The best program for developing Students English Ability.
Alkautsar 561 kembali menunjukkan komitmennya dalam mencetak generasi yang siap bersaing di tingkat global dengan menyelenggarakan English Immersion Program. Program yang berlangsung pa
Tingkatkan Motivasi Siswa untuk Masuk PTN, SMA QSBS Gelar Campus Expo dan Sharing Alumni dari 8 PTN Ternama
SMA Quranic Science Boarding School menyelenggarakan kembali kegiatan Campus Expo pada 27 Januari 2025. Berbeda dengan Campus Expo yang diselenggarakan di tahun sebelumnya, kali ini sec
Sebelas Santri Al-Kautsar 561 Lolos Beasiswa Santri BAZNAS 2024
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Republik Indonesia rutin memberikan beasiswa kepada ribuan santri sejak tahun 2021. Beasiswa tersebut diberikan sebagai upaya untuk meningkatkan pemer
Pesantren Al Kautsar 561: Mencetak Generasi Peneliti Muda yang Inspiratif
Di era digital yang penuh dengan berita negatif, sungguh menyegarkan ketika kita bisa menyaksikan dan membagikan kisah-kisah inspiratif dari dunia pendidikan Islam. Pesantren Al Kautsar
Festival Bahasa 2024 : Ajang Kreativitas Siswa QSBS dalam Berbagai Bahasa
Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa, Quranic Science Boarding School Al-Kautsar 561 berhasil menyelenggarakan Festival Bahasa 2024 pada tanggal 21-22 Oktober 2024. Kegiatan yang berl
Beasiswa!!!
Assalamu'alaykum sahabat2 semua Mohon do'anya Al-Kautsar 561 sedang mencari anak2 berbakat dari kalangan yatim, dhuafa, orang kaya juga boleh untuk didampingi menjadi hafizh q
FENTASI: Menggali Kreativitas dan Melestarikan Budaya dalam Festival Pentas Seni QSBS 2024
Pada tanggal 23 hingga 24 September 2024, QSBS (Quranic Science Boarding School) menyelenggarakan acara tahunan yang selalu dinanti, yaitu FENTASI (Festival Pentas Seni). Acara ini dise
Generasi Baru, Pemimpin Masa Depan: Suksesnya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Suara Demokrasi di SMA QSBS
SMA Quranic Science Bboarding School baru saja sukses menggelar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema “Suara Demokrasi”. Kegiatan yang berlangsung selam
MasyaAllaaah... luar biasaa! Lanjutkan kreatifitasmu, Nak! Terus belajar, terus berlatih, sampai jadi seorang 'ahli' ????????