• SMA QURANIC SCIENCE BOARDING SCHOOL
  • Hafidz, Cerdas dan Mampu Memimpin
KUTIPAN

SEDEKAH TANPA UANG

SEDEKAH TANPA UANG

oleh

H. Rifqi Fauzi, Lc.

 

”Maka berlomba-lombalah (dalam membuat) kebaikan.”(QS al-Baqarah [2]:148)

Mendengar ayat di atas, beberapa orang sahabat, dari kalangan Muhajirin yang miskin, mengadu kepada Rsulullah bahwa mereka iri dengan keadaan para sahabat yang lain. Karena berkecukupan, maka mereka akan gampang untuk berbuat kebaikan. Sementara mereka, karena kepapaannya, hanya bisa memberikan sedikit, atau malah tidak sama sekali.

Dalam pikiran mereka, sahabat-sahabat lain bisa mendapat pahala yang lebih besar, karena mereka bisa bersedekah dengan hartanya. Terlebih sahabat-sahabat yang kaya pun sama giatnya dalam mengerjakan ibadah yang lainnya.

Mendengar pengaduan tersebut lalu Rasulullah bersabda, ”Bukankah Allah telah menjadikan tasbih, tahmid, tahlil, dan takbir kalian sebagai sedekah? Begitupun dengan memerintah kepada yang makruf dan melarang perbuatan mungkar merupakan bagian dari sedekah.” (HR Muslim).

Dalam riwayat lain Rasulullah menjelaskan bahwa menebar senyuman kepada orang lain dan membuang duri dari jalan yang biasa dilewati banyak orang merupakan bagian dari sedekah. Begitupun dengan tutur kata yang baik juga merupakan sedekah. (HR Bukhari)

Ada dua hikmah yang bisa ditarik dari kisah di atas. Pertama, sungguh mulia kepribadian para sahabat, karena mereka iri pada tempatnya. Mereka iri bukan karena kenikmatan duniawi, akan tetapi mereka merasa takut kalau tidak bisa berlomba mendapatkan keridhaan dari Allah SWT. Begitupun dengan kemulian ajaran Islam, tidak mengukur kebaikan seseorang dari tahta, derajat, dan kekayaan.

Kedua, Islam memberikan kemudahan dan taklif sesuai kadar dan kemampuan seseorang. Sebagaimana firman-Nya, ”Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya.” (QS al-Baqarah [2]:286).

Sedekah yang pada mulanya merupakan perintah untuk mengeluarkan sebagian harta yang dimiliki, namun dengan kemudahan ajaran Islam, Rasulullah memberi alternatif mengenai arti sedekah bagi yang tidak mampu dalam harta, menjadi setiap amalan kebaikan merupakan sedekah. Imam Nawawi dalam kitabnya Riyadu Sholihin, menempatkan amar ma`ruf dan nahi munkar merupakan sedekah yang paling utama. Selaras dengan firman Allah SWT, ”Kamu adalah umat terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar.” (QS ali-Imran [3]: 110). Wallahu a`lam bish-shawab.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
24% Siswa SMA QSBS Tembus PTN Tanpa Tes

Pengumuman penerimaan mahasiswa baru jalur Seleksi Nasonal Berdasarkan Prestasi (SNBP) telah diumumkan pada hari Senin, 26 Maret 2024 / 15 Ramadan 1445 H. SNBP sendiri merupakan salah s

29/03/2024 13:46 - Oleh Administrator - Dilihat 357 kali
Anak pesantren emang bisa bersaing masuk PTN atau malah kuliah di kampus² LN??? Kan belajar nya terbatas,.

EIIIITTSSS...EIIIITTSSS...Kenalan sini dulu yuu..Di SMA QSBS, angkatan pertamanya  Alhamdulillah 69%  masuk PTN loh..Selain itu, Kenalin juga nihMasih dari alumni pertama, (

19/02/2024 09:01 - Oleh Administrator - Dilihat 245 kali
Sebanyak 43 Santri SMA QSBS Dilantik menjadi Pramuka Penegak Bantara: Ajang Pembentukan Karakter melalui Kegiatan Kepramukaan

Kab. Tasikmalaya – Gerakan Pramuka Gudep 20.083-20.084, Ambalan Muhammad Al-Fatih & Fatima Al-Fihri, Pangkalan SMA QSBS Al-Kautsar 561 kembali mengadakan Pelantikan Pramuka Pe

30/01/2024 11:26 - Oleh Administrator - Dilihat 569 kali
Ekstakulikuler SMA QSBS AL KAUSAR 561

{ EKSTRAKURIKULER }   Kegiatan ekstrakurikuler merupakan wadah bagi para siswa untuk terusmeningkatkan kemampuan mereka diluar pelajaran akademik. Kegiatantersebut menjadi salah

26/01/2024 10:03 - Oleh Administrator - Dilihat 256 kali
Super English Camp: Konsep Dauroh Bahasa Inggris SMA QSBS yang Didampingi Native Speaker

Cineam – Setelah libur panjang di akhir semester satu, seluruh santri SMP-SMA Quranic Science Boarding School telah kembali ke pondok dan mengikuti kegiatan Daurah Bahasa Inggris

15/01/2024 14:30 - Oleh Administrator - Dilihat 565 kali
HARI GURU NASIONAL – MOMEN TAHUNAN UNTUK MENUMBUHKAN MOTIVASI GURU DI SMA QSBS AL-KAUTSAR 561

Cineam – SMA Quranic Science Boarding School mengadakan kegiatan Peringatan Hari Guru Nasional (Teacher’s Day) yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 25 November 2023 di

07/12/2023 12:45 - Oleh Administrator - Dilihat 298 kali
RAYAKAN HUT RI KE-78, SANTRI QSBS SERENTAK MERIAHKAN PARADE BUDAYA

Cineam – SMP dan SMA Quranic Science Boarding School turut serta memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 yang diselenggarakan pada hari Kamis, 17 Agustus 2023 di La

23/08/2023 12:18 - Oleh Administrator - Dilihat 343 kali
DUTA ANTI BULLY QSBS, STOP BULLYING START LOVING

Cineam – SMP dan SMA Quranic Science Boarding School mengadakan Seminar Anti Bullying yang dilaksanakan pada hari Senin, 14 Agustus 2023 di Aula Gedung Al-Qudus Lantai tiga Pesant

19/08/2023 08:45 - Oleh Administrator - Dilihat 1524 kali
Sebanyak 8 Perguruan Tinggi, Luar dan Dalam Negeri Mengisi Campus Expo SMA QSBS

Cineam – SMA Quranic Science Boarding School mengadakan kegiatan “Campus Expo” pada hari Sabtu, 12 Agustus 2023. Kegiatan ini dilasanakan di Aula Al-Quddus Pondok Pesa

15/08/2023 12:52 - Oleh Administrator - Dilihat 502 kali
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah SMP-SMA QSBS, Ajang Pembiasaan dan Survive di Pondok

SMA Quranic Science Boarding School mengadakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang berlangsung selama 6 hari, dari tanggal 10-15 Juli 2023. Kegiatan ini dilaksanakan

27/07/2023 12:11 - Oleh Administrator - Dilihat 473 kali